Skip to content

Mengirim Kendaraan Bermotor Tidak Perlu Khawatir

Mengirim kendaraan bermotor antar pulau bisa menjadi proses yang rumit, tetapi dengan perencanaan yang baik, Vastel People dapat melakukannya dengan aman. Mengingat harga kendaraan bermotor tidaklah murah maka perlu persiapan sebelum melakukan pengiriman selain memilih jasa cargo atau layanan pengiriman yang terpercaya. Kali ini Minvi akan berbagi tips mengirimkan kendaraan bermotor dengan aman, yuk simak tips-tipsnya :

Periksa Persyaratan dan Dokumen
Pastikan Vastel People memahami semua persyaratan yang diperlukan untuk mengirim kendaraan, termasuk dokumen, izin, dan pembayaran yang diperlukan. Dokumen yang umumnya diperlukan adalah STNK, BPKB, dan dokumen lain yang berkaitan dengan kepemilikan kendaraan.

Packing dan Proteksi
Pastikan kendaraan dalam kondisi baik ataupun siap untuk dikirim. Packing dan lindungi kendaraan dengan baik. Ini mungkin termasuk menggunakan penutup kendaraan, mengamankan bagian-bagian yang rentan, dan memastikan bahwa kendaraan aman dari kerusakan selama pengiriman. Foto kendaraan dari berbagai sisi sebagai bukti apabila terjadi kerusakan atau hal lain setelah proses pengiriman.

Asuransi
Pertimbangkan untuk mendapatkan asuransi pengiriman kendaraan. Ini akan melindungi Vastel People apabila ada kerusakan atau kehilangan yang mungkin terjadi selama proses pengiriman. Pentingnya memperhatikan syarat-syarat klaim asuransi dan penggunaannya.

Pemantauan dan Pelacakan
Pastikan Vastel People dapat memantau dan melacak kendaraan selama pengiriman. Ini akan memberikan pihak pengirim ataupun pemilik kendaraan kejelasan tentang status pengiriman. Lebih aman lagi jika kendaraan sudah dilengkapi GPS Tracker yang memudahkan para Vastel People untuk melacak secara realtime.

Vastel GPS Tracker memiliki beberapa tipe GPS yang bisa digunakan untuk mengirim kendaraan bermotor meskipun dalam keadaan mesin mati. GPS portable Seri T bisa menjadi solusi dalam pengiriman kendaraan bermotor terutama untuk sepeda motor karena dapat diselipkan/masukkan pada kendaraan. Daya baterai 6000 mAH bisa bertahan selama 30 hari, IP67 tahan air serta dilengkapi dengan tutup magnet. Tentunya Vastel People dapat melacak setiap saat melalui aplikasi/website. Selain itu juga masih ada seri GPS tanam yang bisa Vastel People cek dilaman website Vastel.co.id